16.
GRAPEFRUIT
Namanya memang Grapefruit, tetapi dilihat dari bentuk
luarnya sama sekali tidak mirip Buah Anggur (Grape). Bahkan bentuknya sangat mirip dengan Buah Jeruk Sunkist
atau Jeruk Mandarin karena berbentuk bulat dan memiliki kulit berwarna oranye
terang. Walaupun dari luar mirip dengan Jeruk, daging buahnya ada yang berwarna
kuning, oranye, dan ungu seperti anggur. Mungkin ini alasan penamaannya sebagai
Grapefruit.
Buah ini memang belum
populer di Indonesia, namun kaya manfaa karena mengandung vitamin C yang tinggi
sebagai antioksidan. Maka buah ini dapat melawan influenza dan mencegah
berkembangnya sel kanker. Sistem pencernaan juga dapat dilancarkan karena
kandungan air yang tinggi pada Grapefruit.
Grapefruit diketahui sebagai buah yang
efektif menurunkan berat badan. Penelitian di Jepang menyatakan bahwa
mengkonsumsi ½ buah Grapefruit setiap kali makan dapat menurunkan berat badan.
Hal ini dikarenakan grapefruit akan menghambat enzim yang berperan dalam
penyimpanan lemak dan karbohidrat, serta mempercepat pembakaran lemak.
Penelitian yang
dilakukan oleh Dr. Ken Fujioka ini mengamati berat badan dari 100 responden
laki-laki dan perempuan. Hasilnya adalah rata-rata responden yang mengkonsumsi
½ buah Grapefruit setiap kali makan, mengalami penurunan berat badan sebanyak
3,3 pon. Sedangkan responden yang minum jus grapefruit sebanyak tiga kali
sehari menunjukkan berat badan sebesar 3,3 pon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar